Jakarta – Pelatih baru Tim Nasional Indonesia, John Herdman secara resmi diperkenalkan oleh Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) via siaran langsung kanal Youtube PSSI TV, Selasa (13/1/2026). Pelatih yang mengawali karir dari Guru Olahraga Sekolah Dasar sampai mengantarkan Tim Nasional lolos ke Piala Dunia dan meraih medali Olimpiade ini, diharapkan bisa membawa skuad Garuda terbang lebih tinggi dibanding pelatih-pelatih sebelumnya.
Herdman bukan sekadar pelatih, ia dinilai sebagai arsitek sepakbola berpengalaman. Pria asal Inggris ini disebut sebagai figur yang tepat untuk membawa Timnas Garuda untuk bersaing lebih kompetitif, baik di level Asia maupun dunia.
Sebagai pelatih sepakbola, John punya rekam jejak positif. Beberapa tim nasional yang pernah dia besut, lolos ke Piala Dunia. Bahkan, John adalah satu-satunya pelatih yang mampu membawa tim nasional putra dan putri dari satu negara lolos ke Piala Dunia FIFA.
Awalnya dia mengikuti pelatihan di kota Leeds kemudian kembali ke kota kelahirannya untuk menjadi guru di almamater sekolahnya. Di sana dia kemudian mendirikan akademi keterampilan sepakbola ala Brasil. Kemahirannya dalam meracik teknik inovatif membuat namanya mulai menggema.
John menemukan hasrat pertamanya melatih sepakbola adalah ketika mengajar Ilmu Olahraga di Northumbria University, Newcastle, pada tahun 1990-an. Pada 2001 dia diminta Selandia Baru untuk menjadi bagian dari timnas negaranya dan kemudian menukangi timnas Selandia Baru periode 2006–2011. Dia dipercaya menangani tim usia muda sebelum naik menjadi pelatih tim nasional putri Selandia.
Selama lebih dari lima tahun menangani timnas putri Selandia Baru, Herdman berhasil membawa tim tersebut lolos ke Piala Dunia Wanita FIFA 2007 dan 2011. Tak hanya itu, John juga berhasil mengantar Selandia Baru tampil di Olimpiade Beijing 2008.
Kesuksesannya bersama Selandia Baru mengantarkannya menjadi pelatih Kanada pada 2011. Dia ditunjuk sebagai pelatih kepala timnas putri Kanada dan membawa tim tersebut medali emas Olimpiade Tokyo 2021 setelah sebelumnya meraih dua perunggu pada Olimpiade 2012 dan 2016.
Pada 2018, giliran timnas Kanada putra yang dia poles. Keputusan itu berbuah manis saat dia berhasil mengantar Kanada lolos ke Piala Dunia 2022, setelah 36 tahun absen. Sosoknya makin diperhitungkan sebagai pelatih papan atas di level internasional.
Di Indonesia, John akan dibantu oleh Cesar Meylan tandem lamanya di Timnas Kanada dan Toronto FC, Cesar Meylan yang disebut sebagai sosok elite dalam bidang kepelatihan fisik dan sport performance. PSSI dia dikontrak selama dua tahun dan opsi perpanjangan dua tahun berikutnya.
John Herdman dikontrak PSSI selama dua tahun dan opsi perpanjangan dua tahun berikutnya. Herdman akan menangani tim senior dan timnas U-23 Indonesia dalam proyek jangka menengah.
Pekerjaan rumah pertama Herdman adalah mempersiapkan Timnas Garuda menghadapi rangkaian FIFA Series di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada FIFA Match Day Maret 2026. Setelah itu dia akan memimpin tim pada agenda FIFA Match Day Juni, serta Piala AFF 2026 yang dimulai pada Juli.
Herdman mengungkapkan bahwa visi yang jelas, pemain berkualitas dan basis pencinta sepak bola yang sangat fanatik, menjadi alasannya memilih tim Garuda daripada permintaan dua negara lainnya, Jamaika dan Honduras. “Saya pernah bekerja di CONCACAF, saya punya pengalaman di sana. Namun, saya percaya dengan negara yang punya populasi 280 juta penduduk, yang di mana 90 persennya mencintai sepak bola. Mereka sangat mencintai sepak bolanya. Ini adalah tempat yang tepat,” kata Herdman saat jumpa pers perkenalan resminya di Hotel Mulia, Jakarta.
Menurut dia, sinergi ini adalah hal terpenting agar para pemain muda cepat dan siap ketika mendapat panggilan masuk ke tim senior Indonesia. “Jadi, bekerja dengan tim kepelatihan U-20, U-23, akan jadi sebuah hal yang penting ketika kita punya konsistensi di elemen filosofi. Seperti yang saya katakan sebelumnya, kerangka budaya dan taktik,” jelasnya.
“Saat ada perbedaan, di mana setiap pelatih punya filosifinya, harus ada persamaan agar memastikan para pemain siap. Ketika ada panggilan, mereka siap untuk bermain. Dan, saya berpikir perbedaan sistem, perbedaan budaya, mereka harus siap. Karena jendela internasional sangat padat,” tegas Herdman.
Profil John Herdman
TTL : Consett, County Durham, Inggris, pada 19 Juli 1975.
Nama Istri : Clare Louise Herdman
Anak: Jay Joshua dan Lily May
Pelatih Timnas Selandia Baru (2006–2011)
Pelatih Timnas Kanada (2011-2022)
Gelar Akademik: Doktor Kehormatan di bidang Sains dari Northumbria University Newcastle (2023)








