Indonesia Siap Mengguncang Dunia! Resmi Luncurkan Inaspro 3×3 Series! 🏀🔥

LPDUK Kemenpora | Inaspro dengan bangga meluncurkan Inaspro 3×3 Series, sebuah rangkaian turnamen internasional bola basket 3×3 yang menjadi bagian dari kalender resmi FIBA! Dalam event ini, Indonesia dipercaya menjadi tuan rumah untuk: 🏀 FIBA 3×3 Challenger 🏀 FIBA 3×3 Women’s Series yang akan digelar setiap tahun mulai 2025 hingga 2028.

Lebih dari sekadar pertandingan, Inaspro 3×3 Series adalah langkah strategis untuk membangun ekosistem basket 3×3 yang dinamis, inklusif, dan bertaraf dunia di Indonesia.

Pada acara launching ini, juga diperkenalkan Logo Resmi Inaspro 3×3 Jakarta 2025 yang merepresentasikan semangat streetball: energi urban, crossing path kompetisi, dan budaya jalanan yang ekspresif!

📍 Lokasi perdana: Parkir Timur Senayan, Jakarta

📅 Tanggal:

FIBA 3×3 Women’s Series: 24–25 Juli 2025

FIBA 3×3 Challenger: 26–27 Juli 2025

Dukung dan ikuti perjalanan seru Inaspro 3×3 Series menuju panggung dunia! Jangan lupa like, comment, dan subscribe untuk update terbaru seputar dunia basket 3×3 di Indonesia!